WBN- WARTABELANEGARA.COM | Objektif - Informatif - Edukatif : Â Berita Terkini, Terbaru , Terpercaya.
Garut — Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Komisi VI Dapil XI, Mulan Jameela, bersama mitra kerjanya BNI menggelar kegiatan Sosialisasi Pemberdayaan Ekonomi Lokal sebagai upaya mendongkrak perekonomian masyarakat, Selasa (23/12/2025).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di tiga kecamatan di Kabupaten Garut, yakni Kecamatan Malangbong bertempat di Gedung Al-Marjan, Kecamatan Kersamanah di Gedung PGRI, serta Kecamatan Limbangan yang dipusatkan di Rumah Makan Ampera Cabang Limbangan.
Di Kecamatan Malangbong, kegiatan dihadiri oleh Camat Malangbong yang diwakili Sekretaris Kecamatan dan di hadiri oleh Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten garut, Deden Munawar. Dalam sambutannya, Deden menyampaikan apresiasi tinggi atas kehadiran Mulan Jameela yang merupakan putri asli Malangbong dan kini duduk di Komisi VI DPR RI.
“Ini merupakan kesempatan dan peluang emas bagi Kecamatan Malangbong dan wilayah sekitarnya. Kehadiran Anggota DPR RI dari daerah sendiri tentu akan memberikan dampak besar dalam mengangkat perekonomian lokal,” ujarnya.
Dalam pemaparannya, Mulan Jameela menyampaikan materi terkait pentingnya pemberdayaan ekonomi lokal sebagai fondasi utama perekonomian nasional. Ia menyebutkan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara yang relatif stabil secara ekonomi karena kuatnya sektor ekonomi lokal.
Ekonomi lokal adalah penopang ekonomi nasional. Jika ekonomi lokal tumbuh dan berkembang, maka secara otomatis ekonomi nasional juga akan semakin kuat,” jelasnya.
Oleh karena itu, Mulan Jameela menegaskan komitmennya untuk terus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal agar lebih maju dan berdaya saing, khususnya melalui penguatan sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Beberapa materi yang disampaikan dalam sosialisasi tersebut antara lain mendorong pelaku UMKM agar lebih aktif dalam membangun ekonomi keluarga.    Menurutnya, kecamatan-kecamatan di Kabupaten Garut merupakan salah satu sentra UMKM terbesar.
Ia menyebutkan bahwa di Kecamatan Malangbong saja terdapat sekitar 6.861 pelaku UMKM, yang berpotensi besar memberikan kontribusi signifikan terhadap perekonomian daerah maupun nasional.
“Artinya, UMKM di Garut memiliki peran strategis dalam mendukung perekonomian nasional. Untuk itu, para pelaku usaha harus terus meningkatkan potensi diri dan usaha,” tambahnya.
Mulan Jameela juga mengingatkan pentingnya legalitas usaha dengan mendaftarkan Nomor Induk Berusaha (NIB). Di era digital saat ini, ia mendorong pelaku UMKM agar lebih cerdas dan bijak memanfaatkan teknologi, khususnya dalam pemasaran produk melalui penjualan daring.
“Pemanfaatan teknologi dan digitalisasi akan membantu UMKM berkembang lebih pesat dan menjangkau pasar yang lebih luas,” pungkasnya.
Kegiatan sosialisasi tersebut mendapat sambutan antusias dari masyarakat di ketiga kecamatan. Warga yang hadir mengaku bangga dan merasa mendapatkan penyegaran wawasan terkait ekonomi lokal. Mereka menilai kegiatan ini membuka peluang baru bagi pelaku usaha yang sebelumnya belum memahami potensi dan strategi pengembangan UMKM secara optimal.(Red)
Artikel ini masuk dalam: Berita Nasional.
Berita Terbaru
- Tim Relawan Bersih-Bersih Masjid Bersama Pengurus Masjid Wujudkan Masjid Bersih dan Nyaman di Kelurahan Barombong RT 007/RW 009
- Casa Riverside, Destinasi Kuliner Bernuansa Alam dan Bali di Bojonggede Kabupaten Bogor
- Biddokkes Polda Sulsel Gelar Konferensi Pers, Seluruh Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Teridentifikasi












