Menu

Mode Gelap
Persib Bandung Resmi Umumkan Pemain Baru, Siapa Saja ? 13 Perusahaan Tambang Dapat Hak Istimewa di Raja Ampat oleh Pemerintah Longsor Tambang Batu Alam di Gunung Kuda Cirebon, 4 Tewas dan Puluhan Pekerja Tertimbun Garut Berduka: Ledakan Amunisi di Pantai Cibalong Tewaskan 11 Orang Arus Balik Lebaran 2025 Dimulai, Rekayasa Lalu Lintas Diberlakukan Breaking News:  Hari Raya Idul Fitri 1446 H Jatuh pada Tanggal 31 Maret 2025

Legislatif

Anggota DPRD Garut Fraksi Gerindra Gelar Reses Masa Sidang II Tahun 2026 Didesa Barudua

Abah Rohman verified

Anggota DPRD Garut Fraksi Gerindra Gelar Reses Masa Sidang II Tahun 2026 Didesa Barudua Perbesar

WBN- WARTABELANEGARA.COM | Objektif - Informatif - Edukatif :  Berita Terkini, Terbaru , Terpercaya.

 

Malangbong, Garut – 21 Januari 2026
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Garut dari Fraksi Partai Gerindra, Enan SM, melaksanakan kegiatan reses masa sidang II Tahun 2026 di Desa Baru Dua, Kecamatan Malangbong, Rabu (21/1/2026).
Kegiatan reses tersebut bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung, sekaligus menjadi sarana silaturahmi antara wakil rakyat dengan warga di daerah pemilihannya. Reses juga menjadi bagian penting dari tugas anggota DPRD dalam memperjuangkan kebutuhan masyarakat di tingkat legislatif.
Dalam kesempatan tersebut, Enan SM menyampaikan komitmennya sebagai wakil rakyat dari Fraksi Partai Gerindra untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat.
“Reses ini adalah wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan langsung keluhan, usulan, dan harapan. Semua aspirasi yang disampaikan akan saya catat dan perjuangkan melalui DPRD Kabupaten Garut,” ungkapnya.
Masyarakat Desa Baru Dua tampak antusias mengikuti kegiatan reses tersebut. Berbagai aspirasi disampaikan, mulai dari perbaikan infrastruktur jalan desa, dukungan untuk sektor pertanian, peningkatan pelayanan publik, hingga pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Enan SM menegaskan bahwa seluruh aspirasi yang masuk akan menjadi bahan pembahasan dan ditindaklanjuti sesuai dengan mekanisme dan kewenangan DPRD, agar dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Kegiatan reses berlangsung dengan lancar, penuh suasana kekeluargaan, serta diharapkan mampu memperkuat sinergi antara masyarakat dan DPRD Kabupaten Garut dalam mewujudkan pembangunan daerah yang adil dan berkelanjutan.

(M sopian)

Artikel ini masuk dalam: Legislatif.

WBN-Fingerprint: wartabelanegara.com-2026
Artikel ini diterbitkan pertama kali di wartabelanegara.com oleh Abah Rohman

Facebook Telegram Pinterest WhatsApp Copy Link
Coretax penerimaan pajak

Coretax dan Penurunan Penerimaan Pajak 2025, DPR Soroti Kinerja

22 September 2025 - 13:02

logo warta bela negara

Terima Ketua Parlemen Republik Timor Leste, Puan Dorong ‘Bilateral Investment Treaty’ 

23 Agustus 2022 - 23:11

logo warta bela negara

Ketua BURT :Wujudkan Parlemen Modern,Perlu Sinergi dengan Media

20 Agustus 2022 - 11:45

logo warta bela negara

Bamsoet Tegaskan Pemindahan Ibu Kota Negara Sudah Tepat

27 Januari 2022 - 17:38