News : Jabatan Komandan Paspampres Resmi Diserahterimakan

Jabatan Komandan Paspampres Resmi Diserahterimakan

Jabatan Komandan Paspampres Resmi Diserahterimakan


WARTABELANEGARA, JAKARTA — Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin acara serah terima jabatan Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) dari Mayjen TNI Rafael Granada Baay, S.E., M.M., kepada Mayjen TNI Achiruddin, S.E., bertempat di ruang Hening Mabes TNI Cilangkap, Selasa (19/12/2023).

Serahterima Jabatan ini tertuang dalam Surat perintah Panglima TNI Nomor Sprin 2443/XI/2023 tanggal 29 November 2023 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia.
Mayjen TNI Achiruddin, S.E., merupakan lulusan Akademi Militer 1997 sebelumnya menjabat sebagai Wadanjen Kopassus, bukan orang baru di lingkungan Paspampres. Sebelumnya ia pernah menjabat sebagai Komandan Group A Paspampres pada tahun 2019-2021.
Sementara Mayjen TNI Rafael Granada Baay selanjutnya akan menduduki jabatan baru sebagai Pangdam V/Brawijaya di Surabaya. Acara serahterima ditandai dengan penyerahan Pataka, penandatanganan naskah serah terima jabatan dan Pakta integritas.
Hadir dalam acara ini pejabat utama Mabes TNI, Ketua Umum Dharma Pertiwi beserta jajarannya. (Puspen TNI).


Related Posts
Kebijakan Langkah Strategis TNI, Kunci Suksesnya Pemilu 2024

Rapat Koordinasi Nasional Penyelenggaraan Pemilu 2024 “Mewujudkan Pemilu Berintegrasi”

Menhan Prabowo Resmikan Ruang Makan Husein Akmil Magelang

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto meresmikan Ruang Makan Husein Akademi Militer

Monumen Alutsista Sebagai Pengingat Perjuangan TNI

monumen ini menjadi edukasi maupun menjadi pengingat untuk masyarakat, juga kepada generasi penerus

Purna Tugas Misi Perdamaian Dunia, Patriot NKRI Kembali Ke Tanah Air

Upacara Penyambutan Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-I/MINUSCA TA 2022-2023 di Stadion Tridek Mabes TNI Cilangkap

Visited 143 times, 1 visit(s) today
BACA JUGA  Kunjungi Bandung, Panglima TNI Ziarah ke Makam Ayahanda

Tags: , , ,

Kategori