WBN- WARTABELANEGARA.COM | Objektif - Informatif - Edukatif : Berita Terkini, Terbaru , Terpercaya.
Garut | Dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif pada perayaan malam Tahun Baru 2026, Kapolres Garut AKBP Yugi Bayu Hendarto, S.I.K., M.A.P., memimpin langsung patroli pengamanan dengan menggunakan sepeda motor, Kamis (1/1/2026).
Patroli tersebut menyasar sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas, pusat keramaian, jalur protokol, serta kawasan yang menjadi lokasi berkumpulnya masyarakat saat pergantian tahun. Kegiatan patroli dilaksanakan bersama personel Polres Garut dan jajaran hingga dini hari.
Kapolres Garut AKBP Yugi Bayu Hendarto, S.I.K., M.A.P., mengatakan bahwa patroli ini dilakukan sebagai bagian dari Operasi Lilin Lodaya 2025 untuk memastikan situasi keamanan di wilayah Kabupaten Garut tetap aman dan kondusif selama malam pergantian tahun.
“Patroli ini kami lakukan untuk memastikan masyarakat dapat merayakan malam Tahun Baru dengan aman dan nyaman. Alhamdulillah, situasi malam Tahun Baru 2026 di wilayah Garut berjalan lancar dan kondusif,” ujar Kapolres.
Patroli pengamanan tersebut berlangsung hingga pukul 03.00 WIB. Selama kegiatan berlangsung, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga ketertiban, menghindari kegiatan yang dapat mengganggu kamtibmas, serta mematuhi peraturan lalu lintas.
Dengan adanya patroli dalam rangka Operasi Lilin Lodaya 2025 ini, diharapkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Garut tetap terjaga serta memberikan rasa aman bagi masyarakat dalam menyambut Tahun Baru 2026.(Djuanda)
Artikel ini masuk dalam: Kamtibmas.
Berita Terbaru
- Koramil 1408-09/Tamalate Gelar Karya Bhakti Pembersihan Selokan Antisipasi Banjir di Musim Hujan
- Bersinergi dengan Ketua RT dan RW, Satlinmas Barombong Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif Melalui Patroli Wilayah dan Posko Bersama Kelurahan Barombong
- Biddokkes Polda Sulsel Gelar Konferensi Pers Hasil Identifikasi Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500, 1 Korban Teridentifikasi













