WBN- WARTABELANEGARA.COM | Objektif - Informatif - Edukatif : Berita Terkini, Terbaru , Terpercaya.
Garut | Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta memberikan rasa aman kepada warga, Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Garut melaksanakan kegiatan patroli jalan kaki di wilayah perkotaan Garut pada Kamis (6/11/2025).
Kegiatan patroli tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres Garut, AKP Ardyanto, S.H., M.P., bersama personelnya dengan menyusuri area pusat keramaian, pertokoan, perkantoran, serta kawasan pemukiman padat penduduk.
Patroli jalan kaki ini bertujuan untuk memantau situasi secara langsung di lapangan, mencegah tindak kriminalitas seperti pencurian, perampokan, dan curanmor, serta meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat.
“Patroli jalan kaki ini kami lakukan agar lebih dekat dengan masyarakat sekaligus memastikan situasi Kamtibmas di wilayah perkotaan Garut tetap aman dan kondusif,” ujar AKP Ardyanto.
Selain berpatroli, petugas juga berdialog dengan warga dan pelaku usaha untuk menyerap informasi serta memberikan imbauan agar tetap waspada terhadap potensi kejahatan.
Kasat Samapta menegaskan, kegiatan patroli akan terus digiatkan baik siang maupun malam hari, terutama di titik-titik rawan, sebagai bentuk nyata pelayanan Polri kepada masyarakat.
Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat semakin merasakan kehadiran polisi serta berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.
(Djuanda)
Artikel ini masuk dalam: Kamtibmas.
Berita Terbaru
- Koramil 1408-09/Tamalate Gelar Karya Bhakti Pembersihan Selokan Antisipasi Banjir di Musim Hujan
- Bersinergi dengan Ketua RT dan RW, Satlinmas Barombong Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif Melalui Patroli Wilayah dan Posko Bersama Kelurahan Barombong
- Biddokkes Polda Sulsel Gelar Konferensi Pers Hasil Identifikasi Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500, 1 Korban Teridentifikasi













