Menu

Mode Gelap
Persib Bandung Resmi Umumkan Pemain Baru, Siapa Saja ? 13 Perusahaan Tambang Dapat Hak Istimewa di Raja Ampat oleh Pemerintah Longsor Tambang Batu Alam di Gunung Kuda Cirebon, 4 Tewas dan Puluhan Pekerja Tertimbun Garut Berduka: Ledakan Amunisi di Pantai Cibalong Tewaskan 11 Orang Arus Balik Lebaran 2025 Dimulai, Rekayasa Lalu Lintas Diberlakukan Breaking News:  Hari Raya Idul Fitri 1446 H Jatuh pada Tanggal 31 Maret 2025

Berita Militer

Jabatan Kasad Diserahkan Ke Jenderal TNI Maruli Simanjutak

Aninggell verified

WBN- WARTABELANEGARA.COM | Objektif - Informatif - Edukatif :  Berita Terkini, Terbaru , Terpercaya.

Jabatan Kasad Diserahkan Ke Jenderal TNI Maruli Simanjutak


Jakarta — Jenderal TNI Agus Subiyanto secara resmi menyerahkan tongkat estafet kepemimpinan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) kepada Jenderal TNI Maruli Simanjuntak melalui upacara serah terima jabatanbertempat di Mabesad pada Jumat (1/12/2023).

 

Jenderal TNI Agus Subiyanto yang saat ini menjabat sebagai Panglima TNI menyerahkan jabatan tersebut kepada Jenderal TNI Maruli Simanjuntak berdasarkan pada Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 103/TNI/2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Darat.

 

Selesai upacara, di hadapan media Panglima TNI menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi  yang tinggi kepada semua pihak, khususnya di jajaran TNI AD, yang telah mendukungnya selama menjadi Kasad

 

Saya ucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung saya selama saya memimpin Angkatan Darat, selanjutnya saya juga mohon doa restunya karena saat ini saya bertugas di Mabes TNI sebagai Panglima, ujar Panglima TNI

 

Sementara itu, Kasad yang baru Jenderal TNI Maruli Simanjuntak  berkomitmen akan melanjutkan program-program yang telah dicanangkan oleh Jenderal TNI Agus sebelumnya. Kita akan melanjutkan beberapa program Jenderal TNI Agus Subiyanto terutama yang mendukung program pemerintah, ujarnya.

 

Hadir dalam acara tersebut mantan Wakil Presiden ke 6 RI Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno,  Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, Kepala BSSN Letjen TNI (Purn) Hinsa Siburian, Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali dan Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyomantan Panglima TNI dari masa ke masa, mantan Kasad dari masa ke masa, pejabat utama Mabes TNI, Mabes Angkatan dan Polri, serta undangan lainnya. (Puspen TNI)


 

WBN-Fingerprint: wartabelanegara.com-2026
Artikel ini diterbitkan pertama kali di wartabelanegara.com oleh Aninggell

Facebook Telegram Pinterest WhatsApp Copy Link

Pesawat TNI AU Pembawa Bantuan Darurat

28 November 2025 - 22:07

Panglima TNI dan Kapolri Lantik 1.621 Prabhatar

28 November 2025 - 21:56

Koramil 1408-07/Ujung Pandang Gelar Karya Bhakti Pembersihan Selokan Di Kelurahan Sawerigading

10 November 2025 - 14:35

Pangdam Mayjen Bangun Tegaskan Komitmen Mengabdi Sepenuh Hati untuk Masyarakat Sulsel dan Sultra

5 November 2025 - 08:54

Pangdam XIV/Hsn Pimpin Sertijab Dandim 1408/Makassar, Tekankan Tanggung Jawab dan Inovasi dalam Pengabdian Teritorial

29 Oktober 2025 - 20:44