WBN- WARTABELANEGARA.COM | Objektif - Informatif - Edukatif : Â Berita Terkini, Terbaru , Terpercaya.
Garut, 20/01/2026.Ketua Komisi IV DPRD,Garut Asep Rahmat,S,Pd melaksanakan kegiatan reses di Gedung PGRI Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut, pada Senin, 20 Januari 2026. Kegiatan tersebut dihadiri oleh para kepala sekolah se-Kecamatan Malangbong serta sejumlah unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Malangbong Undang Saripudin, Kepala Bidang SD Dinas Pendidikan Kabupaten Garut Ai Rohayati, perwakilan Kapolsek Malangbong, serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Asep Rahmat menyampaikan bahwa kegiatan reses ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus sarana untuk menyerap aspirasi masyarakat, khususnya dari dunia pendidikan. Ia menegaskan pentingnya mengetahui secara langsung berbagai permasalahan, potensi, dan kebutuhan pendidikan yang ada di wilayah Kecamatan Malangbong.
“Kesamaan visi antara pemerintah daerah dan dunia pendidikan sangat penting. Oleh karena itu, saya melaksanakan reses di sini untuk mendengar langsung aspirasi para kepala sekolah dan tenaga pendidik, terutama terkait sarana dan prasarana sekolah,” ujarnya.
Salah satu aspirasi yang banyak disampaikan adalah kebutuhan mebel sekolah, seperti meja dan kursi siswa, yang masih sangat terbatas di beberapa sekolah dasar. Asep Rahmat mengakui bahwa kondisi tersebut juga ditemukan di wilayah lain, sehingga perlu adanya prioritas anggaran untuk pemenuhan sarana prasarana pendidikan yang layak.
Selain itu, dibahas pula dukungan terhadap peningkatan literasi siswa, termasuk pengadaan buku cerita dan alat pembelajaran pendukung bagi sekolah dasar, terutama SD di wilayah Malangbong.
Dalam kesempatan tersebut, Asep Rahmat juga menyinggung program Makan Bergizi Gratis yang diharapkan dapat dilaksanakan sesuai dengan aturan yang berlaku. Program ini dinilai penting untuk mendukung kesehatan dan konsentrasi belajar siswa, serta menjadi harapan para orang tua, sekolah, dan peserta didik.
“Program ini harus dikelola dengan baik agar tepat sasaran dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh siswa,” pungkasnya.(opx)
Artikel ini masuk dalam: Berita Daerah, Informasi Seputar Garut.
Berita Terbaru
- Bersinergi dengan Ketua RT dan RW, Satlinmas Barombong Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif Melalui Patroli Wilayah dan Posko Bersama Kelurahan Barombong
- Biddokkes Polda Sulsel Gelar Konferensi Pers Hasil Identifikasi Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500, 1 Korban Teridentifikasi
- Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan bersama Pihak terkait Mengumumkan Hasil Identifikasi Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500












