WBN- WARTABELANEGARA.COM | Objektif - Informatif - Edukatif : Berita Terkini, Terbaru , Terpercaya.
Garut,6 Desember 2025. Kepala Kantor Kementerian Haji dan Umroh , H. Indra Anwar Mawardi, S.Hi.,MPd. Berilaturahmi dengan Bupati Garut Dr H Syakur Amin di Pendopo jalan kiansantang kelurahan kota kulon Garut,dengan Bahasan dan menjelaskan bahwa urusan kuota haji saat ini sepenuhnya telah ditangani oleh Kementerian Haji dan Umrah. Pada pertemuan tersebut juga dibahas mengenai penambahan kuota haji untuk Kabupaten Garut.
H indra menyampaikan bahwa kuota yang sebelumnya berjumlah 109 jamaah, kini mengalami peningkatan signifikan menjadi 236 jamaah. Penambahan ini diprioritaskan Lansia bagi calon jamaah yang telah melunasi biaya haji namun tertunda keberangkatannya sejak tahun 2025.
Bupati Garut menerima kabar tersebut dengan hangat dan menyambut baik kehadiran kementerian baru yang membidangi urusan Haji dan Umrah. Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan kementerian, terutama mengingat kantor pelayanan terkait masih belum tersedia secara permanen di Garut.
Pihak Kemenag menyampaikan bahwa anggaran telah disiapkan, namun untuk lokasi kantor masih menunggu kepastian dari aset daerah.
Selain itu, Bupati juga sempat menyinggung mengenai kelancaran proses pemberangkatan haji yang diharapkan terus berjalan dengan baik. Kemenag melaporkan bahwa penambahan kuota tahun ini merupakan hasil dari prioritas Lansia jamaah tertunda, dan surat permohonan penambahan kuota yang dikirimkan sebelumnya sudah ditindaklanjuti oleh Kementerian Haji dan Umrah.
Kemenag menegaskan bahwa kebijakan terkait kuota haji merupakan keputusan final dan menjadi ketetapan mutlak dari kementerian.(Opx)
Artikel ini masuk dalam: Berita Daerah, Pemerintah Daerah.
Berita Terbaru
- Koramil 1408-09/Tamalate Gelar Karya Bhakti Pembersihan Selokan Antisipasi Banjir di Musim Hujan
- Bersinergi dengan Ketua RT dan RW, Satlinmas Barombong Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif Melalui Patroli Wilayah dan Posko Bersama Kelurahan Barombong
- Biddokkes Polda Sulsel Gelar Konferensi Pers Hasil Identifikasi Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500, 1 Korban Teridentifikasi











